Wawako Pekanbaru Tinjau Infrastruktur Manyar Sakti, Respons Cepat Keluhan Warga

Pekanbaru -Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar, turun langsung ke lapangan untuk meninjau kondisi infrastruktur di kawasan Jalan Manyar Sakti, Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Binawidya, Senin (12/1/2026). Langkah ini dilakukan sebagai bentuk respons cepat Pemerintah Kota Pekanbaru terhadap laporan dan pengaduan yang disampaikan masyarakat.

Peninjauan tersebut berangkat dari keluhan ketua RT dan tokoh masyarakat setempat terkait kondisi drainase serta sejumlah jalan lingkungan yang mengalami kerusakan. Di beberapa titik, jalan dilaporkan berlubang, sementara ruas lainnya masih berupa jalan tanah dan belum tersentuh pembangunan.

Markarius menyampaikan bahwa pemerintah kota berkomitmen menindaklanjuti setiap laporan warga dengan turun langsung ke lokasi agar permasalahan dapat dipetakan secara jelas. Dengan cara ini, solusi yang diambil diharapkan tepat sasaran dan sesuai kebutuhan masyarakat.

Selain menyusuri Jalan Manyar Sakti, Markarius juga meninjau Jalan Balam Sakti I. Di ruas jalan tersebut, masih terdapat sekitar 500 meter jalan yang belum dilakukan semenisasi, meskipun sebagian lainnya telah diperbaiki sebelumnya.

Seluruh temuan di lapangan akan segera ditindaklanjuti oleh Pemko Pekanbaru. Meski terdapat beberapa kendala, seperti persoalan lahan, pemerintah memastikan akan berupaya mencari solusi terbaik agar perbaikan infrastruktur tetap dapat direalisasikan.

Ia menambahkan, peningkatan akses jalan menjadi perhatian utama, termasuk jalan menuju musala di sekitar Jalan Balam Sakti I yang dinilai perlu segera dibenahi demi kenyamanan dan aktivitas warga.

Ke depan, Pemko Pekanbaru akan terus merespons pengaduan masyarakat yang disampaikan melalui ketua RT, RW, maupun tokoh masyarakat. Upaya ini dilakukan agar pembangunan infrastruktur dapat berjalan efektif, tepat sasaran, dan manfaatnya segera dirasakan oleh warga. (red)