Rokan Hilir – Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan RPJMD 2025–2029. Forum strategis ini dibuka langsung oleh Bupati Rokan Hilir, Bistamam, dengan mengusung visi “Terwujudnya Kabupaten Rokan Hilir yang Bermarwah, Maju, Sejahtera, Beriman, dan Berbudaya Tahun 2029.”
Sebelum memberikan arahan, Bupati mengajak seluruh peserta mendoakan almarhum Misran Rais, pencipta Hymne Rokan Hilir yang dinyanyikan pada pembukaan acara. Menurutnya, RPJMD merupakan pijakan penting dalam merumuskan arah pembangunan yang terukur, konsisten, dan berpihak pada masyarakat.
Bupati memaparkan lima pilar utama pembangunan lima tahun ke depan, yaitu: peningkatan infrastruktur jalan dan konektivitas wilayah; penguatan layanan dasar pendidikan dan kesehatan; pengembangan SDM unggul, berbudaya, dan agamis; tata kelola pemerintahan berbasis teknologi informasi; serta penguatan ekonomi masyarakat di sektor strategis.
Dalam prioritas pembangunan, ia menekankan percepatan pembangunan rumah sakit daerah, pelabuhan representatif, serta Tempat Pelelangan Ikan (TPI). Pemerintah daerah juga akan membangun Balai Latihan Kerja (BLK), mengembangkan Pulau Tilan sebagai destinasi wisata unggulan, dan memperkuat akses transportasi menuju Pulau Jemur. Infrastruktur jalan di sejumlah kecamatan juga akan dibenahi secara bertahap.
Musrenbang ini turut dihadiri Ketua DPRD Rohil, Wakil Bupati, unsur Forkopimda, Kepala Bappeda Provinsi Riau, Sekda, hingga kepala OPD. Kehadiran berbagai unsur ini disebut menjadi wujud sinergi bersama dalam mewujudkan pembangunan Rohil hingga 2029.
