KKIH Pekanbaru Peringati Tahun Baru Islam 1447 H dengan Semangat Ukhuwah dan Hijrah

Pekanbaru, 19 Juli 2025 — Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriyah, Kerukunan Keluarga Indragiri Hilir (KKIH) Pekanbaru menggelar acara peringatan dengan penuh khidmat dan nuansa kebersamaan. Kegiatan yang bertema “Merajut Ukhuwah Melalui Hijrah” ini diselenggarakan di Masjid DPRD Provinsi Riau, Sabtu (19/7/2025).

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Saudari Mawadah Warohmah, seorang Qari internasional. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, di antaranya Wali Kota Pekanbaru yang diwakili oleh H. Dedi Damhuri, AP, M.Si (Kepala Badan Kesbangpol Kota Pekanbaru), Sumardany (Anggota DPRD Provinsi Riau), serta para tokoh agama, tokoh masyarakat, dan warga Indragiri Hilir yang berdomisili di Pekanbaru.

Ketua Umum KKIH Pekanbaru, Dr. Hj. Nurlia, SH, MH, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya menjadikan tahun baru Hijriyah sebagai momentum untuk memperkuat ikatan ukhuwah, terutama antar warga Inhil yang sedang merantau.

> “Mari kita jadikan tahun baru ini sebagai ajang saling memaafkan dan saling mengingatkan, sebagaimana kaum Anshar menyambut kaum Muhajirin. Semoga kita semua bisa melakukan hijrah secara amali—berpindah dari keburukan menuju kebaikan, dan dari kebaikan menuju yang lebih baik lagi,” ungkapnya.

Lebih lanjut, beliau juga menyampaikan bahwa sebagai warga Pekanbaru yang berasal dari Indragiri Hilir, pihaknya ingin terus memberikan kontribusi terbaik baik bagi Kota Pekanbaru maupun kampung halaman, Inhil.

> “Salah satu program KKIH adalah Peduli Lingkungan. Untuk itu, kami berharap PEMKO Pekanbaru dan Pemda Inhil dapat membuka ruang kerja sama dalam membangun taman-taman kota demi menciptakan lingkungan yang indah dan asri,” tambahnya.

Acara ditutup dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Dr. H. Rojja Pebrian, Lc, MA, yang mengangkat nilai-nilai hijrah dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah antar anggota KKIH Pekanbaru serta pemberian cenderamata dan doorprize kepada masyarakat yang hadir. (Hs)